Ma’had TMI Al-Amien Prenduan kembali menghelat event bergengsi yaitu ISMI Consulate League 2022.
Pembukaan liga antar daerah ini ditandai dengan pembakaran obor oleh Mudir Aam TMI Ust. H. A. Tijani Syadzili, Lc pada Ahad (30/01). Turut hadir dalam acara ini, para Mudir dan dewan guru TMI Putra.
ISMI Consulate League 2022 merupakan event tahunan yang dikelola oleh Pengurus Organtri Bagian Olahraga.
Rencananya akan berlangsung selama 5 hari kedepan. Diikuti oleh seluruh santri TMI Putra yang dikelompokan ke dalam 12 tim sepak bola. Diantaranya, Perseba FC, Persesa FC, Persepam FC, Perssu FC, Glamour FC, Surabaya FC, Malang FC, Pasundan FC, Borneo FC, Nustaba FC, Persija FC, dan Andalas FC.
Piala yang akan diperebutkan dalam event ini antara lain : Juara 1, Top Skor, dan Pemain Terbaik.
Ust. Moh. Yasin selaku penanggung Jawab acara ISMI Consulate League 2022 menjelaskan bahwa tujuan diadakannya acara ini yaitu agar menjadi wadah bagi para santri untuk mengembangkan skill mereka dalam bidang olahraga sepak bola.
“Dan yang lebih penting dari itu adalah untuk menumbuhkan rasa kekeluargaan antar anggota konsulat, serta meminimalisir fanatisme antar kelas dan angkatan,” pungkasnya.

